Kamis, 02 April 2009

PBB Akan Konsisten di Jalur Kanan


 

INILAH.COM, Padang - Ketua Majelis Syuro DPP Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengklaim partainya sebagai partai paling kanan. Sebab, tetap konsisten memperjuangkan penerapan syariat Islam di Indonesia.

Pernyataan itu ditegaskan Yusril Ihza Mahendra saat berorasi politik pada kampanye terbuka PBB di lapangan GOR H Agus Salim, Padang, Rabu (1/4). "PBB merupakan partai paling kanan dari parpol yang ada. Karena partainya tidak pernah surut untuk memperjuangan tegaknya syariat Islam," katanya.

Pada amandemen pasal 29 UU 45 itu, kata Yusril, perjuangan PBB di parlemen ibarat menembus tembok tebal, sehingga tidak mampu. Namun, bukan berarti perjuangan PBB dalam menegakkan syariat Islam akan berhenti. Tapi akan tetap dilanjutkan bila satu saat nanti partainya menjadi besar.

"Sebagai partai berazaskan Islam dan yang paling kanan dari partai yang ada, PBB tidak takut melanjutkan perjuangan. Meskipun ada yang tidak suka dan menentangnya," tegas mantan Menteri Sekretaris Negara itu.

Ia juga menafikkan pandangan PBB sudah tertinggal, karena masih terus konsinten memperjuangkan syariat Islam. Hasil jajak pendapat dan pandangan seperti itu, menurutnya tidak akan melemahkan PBB. "Masyarakat jangan terpengaruh, karena arah politik PBB sudah jelas," tegasnya. [*/nuz]

Sumber : http://pemilu.inilah.com/berita/2009/04/01/95344/pbb-akan-konsisten-di-jalur-kanan/

Tidak ada komentar:

Salurkan Aspirasi Politik Anda, Mari Bergabung bersama Kami Partai Bulan Bintang

Permendagri No 24 Tahun 2009 Ttg Pedoman Cara Perhitungan Bantuan Kauangan Parpol Dlm APBD